Bagaimana Virus HIV AIDS Menular? Berikut Tindakan Pencegahan yang Bisa Dilakukan Masyarakat dan Pemerintah

- 20 September 2022, 14:00 WIB
Berikut penjelasan mengenai HIV AIDS, lengkap cara penularan dan tindakan pencegahan yang bisa dilakukan masyarakat maupun pemerintah.
Berikut penjelasan mengenai HIV AIDS, lengkap cara penularan dan tindakan pencegahan yang bisa dilakukan masyarakat maupun pemerintah. /PIXABAY/@madartzgraphics

BERITA DIY - Simak penjelasan mengenai HIV AIDS, lengkap dengan penularan dan pencegahan yang bisa dilakukan.

Penyakit HIV AIDS tentunya sudah tidak asing lagi bagi masyarakat dunia, di mana penyakit tersebut dapat menular tanpa diketahui.

Penjelasan mengenai gejala, penularan, hingga langkah pencegahan HIV AIDS akan dijelaskan di bawah ini.

Penyebab utama dari penyakit menular tersebut adalah virus HIV, di mana virus tersebut akan merusak sistem imunitas pada tubuh seseorang.

Baca Juga: Profil Uu Ruzhanul Ulum Wakil Gubernur Jawa Barat yang Viral Pernyataan Poligami Sebagai Solusi untuk HIV AIDS

Dengan rusaknya sistem imun pada tubuh, maka seseorang akan rentan terkena berbagai penyakit berbahaya hingga kanker.

Bagi seseorang yang telah memiliki virus HIV pada tubuhnya, hingga saat ini belum ada pengobatan yang secara efektif menghilangkan penyakit tersebut.

Saat ini bagi pengidap HIV bisa melakukan pengobatan terapi antiretroviral, di mana pasien dapat hidup lebih lama meskipun memiliki virus HIV.

Sedangkan AIDS merupakan HIV yang berkembang menjadi lebih parah akibat tidak adanya penanganan di fase awal.

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x