Bansos Sembako BPNT Juni 2022 Tak Cair Genap Rp200 Ribu? Kirim Aduan Masyarakat ke Hotline Kemensos Berikut

- 16 Juni 2022, 18:45 WIB
Ilustrasi dana Bansos Sembako BPNT Juni 2022 tak cair Rp200 ribu bulan ini bisa kirim aduan di Hotline Kemensos.
Ilustrasi dana Bansos Sembako BPNT Juni 2022 tak cair Rp200 ribu bulan ini bisa kirim aduan di Hotline Kemensos. /UNSPLASH/@mufidpwt

BERITA DIY - Masyarakat penerima Bansos Sembako BPNT jadwal Juni 2022 bisa kirim aduan ke Hotline Kemensos jika dana bantuan bulan ini tak cair genap Rp200 ribu sesuai yang dijanjikan pemerintah.

Pemerintah melalui Kemensos berupaya menyalurkan Bansos Sembak BPNT Rp200 ribu tepat sasaran, tepat waktu, dan tanpa kecurangan penyaluran bantuan.

Sehingga tujuan salur Bansos Sembako BPNT untuk mensejahterakan masyarakat dapat tercapai.

Masyarakat yang tahun 2022 ini terdaftar di cekbansos.kemensos.go.id namun bantuan tak cair senilai Rp200 ribu atau justru tidak kunjung cair dapat mengirimkan laporan aduan ke layanan Hotline Kemensos.

Baca Juga: Apa Tanda Bansos Sembako BPNT Rp200 Ribu Juni Cair di Kantor Pos? Ini Cara Cek Status Salur Tanpa Aplikasi

Kemensos mengharapkan adanya kerja sama yang baik dalam penyaluran Bansos Sembako BPNT ke sebanyak 18,8 juta keluarga baik dari pihak Kemensos, PT Pos Indonesia, hingga pemerintah daerah setempat.

Setiap bulannya Bansos Sembako BPNT Rp200 ribu salur melalui Kantor Pos yang tersebar di berbagai kecamatan. Tidak ada pemotongan dana Bansos Sembako BPNT Rp200 ribu dari pemerintah sehingga bantuan akan cair Rp200 ribu.

Masyarakat yang menemukan permasalahan berupa bantuan Bansos Sembako BPNT yang tak kunjung cair karena kendala, salah sasaran, terjadi penyelewengan dana, hingga pungutan liar dapat mengirimkan aduan.

Dalam laman Kemensos, terdapat sejumlah cara untuk mengirimkan aduan yakni bisa lewat email hingga nomor Hotline Kemensos.

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x