4 Link Google Form Online Tes Kesehatan Mental, oleh UNAIR, Airlangga Safe Space, Mental Health Amerika

- 28 April 2022, 20:58 WIB
ILUSTRASI - 4 link isian Google Form tes kesehatan mental gratis, ada Airlangga Safe Space, Laluibersama, dan Mental Health America.
ILUSTRASI - 4 link isian Google Form tes kesehatan mental gratis, ada Airlangga Safe Space, Laluibersama, dan Mental Health America. /Tangkap Layar: Mental Health America/screening.mhanational.org/

BERITA DIY - Disini kamu bisa temukan 4 link isian Google Form untuk melakukan tes online kesehatan mental. Tes online kesehatan ini beberapa diantaranya disediakan oleh pihak terpercaya seperti Airlangga Safe Space, Laluibersama Unair, dan Mental Health Amerika.

Tes kesehatan mental online ini awal mula ramai dari platform TikTok. Lewat video singkat di TikTok, dikenalkan sebuah Google Form tes kesehatan mental untuk cek tingkat depresi seseorang.

Kemudian link dari Google Form tersebut yang banyak dicaari-cari oleh netizen untuk kemudian dicoba agar tahu seberapa sehat kondisi kesehatan mental.

Baca Juga: Link Tes Kondisi Kesehatan Mental Google Form Viral di TikTok, Ujian Tes Depresi, Seberapa Stres Dirimu?

Pada tes kesehatan mental viral dari TikTok di Google Form hanya mengukur tingkat depresi yang dinilai dari jumlah skor setelah menjawab 26 pertanyaan.

Kelemahan dari tes kesehatan mental Google Form viral TikTok ini tidak berlandas pada sumber ilmiah yang kuat. Pertanyaan yang diajukan seputar pada sikap, perilaku, dan perasaan belakakangan ini yang dirasakan.

Sedangkan tiga sisanya, merupakan tes kesehatan mental online yang memang berfokus pada bidang jiwa dan kesehatan mental.

Baca Juga: Link Google Form Tes Kesehatan Mental yang Sedang Viral di Tiktok untuk Mengetahui Tingkat Stress yang Dialami

Pertama ada Airlangga Safe Space. Website ini disediakan oleh Fakultas Psikologi Universitas Airlangga (UNAIR) Surabaya.

Airlangga Safe Space memnjadi salah satu platform kesehatan mental yang punya tujuan untuk menyebarkan dan memberikan edukasi akan kesehatan mental di kalangan mahasiswa UNAIR.

Halaman:

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x