Daftar Kartu Prakerja hingga Alumni Bisa Dapat Rp500 Juta, Simak Kapan Jadwal Gelombang 23 Dibuka

- 26 Januari 2022, 10:16 WIB
Ilustrasi - Tautan/link, cara daftar, dan bocoran jadwal kapan Kartu Prakerja gelombang 23 dibuka.
Ilustrasi - Tautan/link, cara daftar, dan bocoran jadwal kapan Kartu Prakerja gelombang 23 dibuka. /Muhammad Bagus Khoirunas/ANTARA FOTO

BERITA DIY - Simak link, cara daftar, hingga kapan jadwal Kartu Prakerja gelombang 23 dibuka beserta informasi alumni bisa dapat uang hingga Rp500 juta. 

Pemerintah memutuskan untuk melanjutkan program Kartu Prakerja tahun 2022 melalui gelombang 23 yang akan segera dibuka. Namun hingga kini belum ada pengumuman, sehingga masyarakat bertanya-tanya tentang jadwal pembukaan.

Selain menganggarkan program Kartu Prakerja gelombang 23, kabar baik bagi alumni sebab pemerintah menyediakan sejumlah dana, di mana peserta yang pernah menerima bantuan tersebut bisa mendapat Rp500 juta melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR).

Baca Juga: Penerima Kartu Prakerja Bisa Dapat Rp500 Juta, Bocoran Kapan Jadwal Gelombang 23 Dibuka

Sebelum mengetahui informasi KUR lebih lanjut, bagi masyarakat yang belum pernah daftar akun Kartu Prakerja, segera akses link prakerja.go.id sembari menunggu pengumuman gelombang 23 dibuka secara resmi.

Bagi yang dinyatakan lolos Kartu Prakerja gelombang 23 nantinya akan mendapat total insentif sebesar Rp2,55 juta dan saldo Rp1 juta untuk membeli pelatihan.

Sebagai informasi bahwa Kartu Prakerja pertama kali dibuka sejak April 2020 dan telah menyasar ke 11,4 juta orang dari 84 juta peserta yang memiliki akun.

Baca Juga: UMKM Bisa Dapat Rp3,55 Juta Tanpa Punya SKU dan NIB, Simak Link dan Cara Daftar Bantuan di Sini

Link dan cara daftar akun Kartu Prakerja untuk gabung gelombang 23 beserta jadwal kapan dibuka

Pertama-tama, masyarakat diharuskan untuk memiliki akun Kartu Prakerja apabila ingin mengikuti seleksi gelombang 23 yang akan dibuka. Siapkan KTP, KK, dan swafoto KTP untuk melalui proses ini.

Halaman:

Editor: Inayah Bastin Al Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x