Info Jadwal Vaksin Covid-19 Hari Ini 6 Januari 2022 di Jakarta: Lokasi, Kuota dan Jenis Vaksin

- 6 Januari 2022, 10:21 WIB
Info jadwal vaksin Covid-19 hari ini di Jakarta.
Info jadwal vaksin Covid-19 hari ini di Jakarta. /YouTube.com/Sekretariat Presiden

BERITA DIY - Simak info jadwal vaksin Covid-19 hari ini, 6 Januari 2022, di Jakarta berserta kuota dan jenis vaksin yang digunakan. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta terus menggenjot upaya vaksinasi virus corona.

Pelaksanaan vaksin dilakukan di lima wilayah di Jakarta. Pada hari ini ada 125 titik lokasi yang melayani vaksin bagi masyarakat.

Pendaftaran vaksin Covid-19 bisa dilakukan melalui aplikasi JaKi. Jadwal dan lokasi vaksinasi juga bisa dilihat di aplikasi tersebut maupun link corona.jakarta.go.id.

Baca Juga: Apa Itu Vaksin Booster? Untuk Siapa, Berapa Harga dan Syarat Dapatnya

Baca Juga: Apa Itu Vaksin Booster yang Bakal Dimulai 12 Januari 2022? Berapa Harganya dan Apa Syarat Untuk Mendapatkanya

Baca Juga: Cara Dapat Vaksin Booster Covid-19 Gratis untuk Masyarakat Umum: Kriteria dan Syarat

Adapun, jenis vaksin yang digunakan adalah Sinovac, Astrazeneca, Pfizer, dan Moderna. Vaksin Sinovac untuk peserta dosis pertama di atas 18 tahun dan dosis kedua bagi ibu hamil dan peserta usia 12 tahun ke atas.

Vaksin AstraZeneca hanya untuk usia di atas 18 tahun. Sedangkan, vaksin Pfizer untuk peserta dosis pertama dan dosis kedua bagi peserta usia 12 tahun ke atas dan ibu hamil.

Lalu, vaksin Moderna hanya untuk ibu hamil dan peserta di atas 18 tahun yang terbuka untuk dosis pertama dan kedua.

Halaman:

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x