Cara Daftar Jadi 1,6 Juta Penerima BLT Subsidi Gaji Tahap 6, Cek Status Terbaru BSU Rp 1 Juta di Sini

- 23 November 2021, 13:02 WIB
Cara daftar BLT Subsidi Gaji tahap 6 agar BSU Rp 1 juta cair ke rekening.
Cara daftar BLT Subsidi Gaji tahap 6 agar BSU Rp 1 juta cair ke rekening. /Yumi Karasuma/Portal Purwokerto

BERITA DIY - Berikut cara daftar jadi 1,6 juta kuota tambahan penerima BLT Subsidi Gaji tahap 6 beserta cara cek status terbaru BSU Rp 1 juta di link Kemnaker.

Pada bulan November 2021 ini, pemerintah menambah jumlah kuota penerima BLT Subsidi Gaji.

Jumlah kuota tambahan BLT Subsidi Gaji yaitu sebanyak 1,6 juta pekerja. Jadi akan ada 10,3 juta pekerja yang diusulkan BPJS Ketenagakerjaan yang dapat BLT Subsidi Gaji.

Baca Juga: Sisa Kuota BLT Subsidi Gaji 1,7 Juta Pekerja, Periksa Tanda Jadi Penerima BSU Lewat Link Kemnaker

Dilansir dari link bsu.kemnaker.go.id terdapat syarat khusus untuk menjadi penerima BLT Subsidi Gaji atau BSU Rp 1 juta.

  • Warga Negara Indonesia yang dibuktikan dengan kepemilikan NIK
  • Peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan BPJS Ketenagakerjaan s/d Juni 2021
  • Mempunyai Gaji/Upah paling banyak sebesar Rp 3,5 juta. Pekerja/Buruh bekerja di wilayah dengan upah minimum provinsi atau kabupaten/kota lebih besar dari Rp 3.500.000 (tiga juta lima ratus ribu rupiah) maka persyaratan Gaji/Upah tersebut menjadi paling banyak sebesar upah minimum kabupaten/kota dibulatkan ke atas hingga ratus ribuan penuh. Sebagai contoh: Upah minimum Kabupaten Karawang sebesar Rp 4.798.312 dibulatkan menjadi Rp 4.800.000
  • Bekerja di wilayah PPKM Level 3 dan Level 4 yang ditetapkan pemerintah
  • Diutamakan yang bekerja pada sektor industri barang konsumsi, transportasi, aneka industri, properti dan real estate, perdagangan & jasa kecuali Pendidikan dan Kesehatan (sesuai klasifikasi data sektoral BPJSTK)

Baca Juga: Cara Mudah Cek BLT Subsidi Gaji Rp 1 Juta November 2021, Begini Proses Pencairan BSU

Sebanyak 1,6 pekerja yang diusulkan BPJS Ketenagakerjaan dan penyaluran BSU ini dilakukan hingga akhir tahun.

Maka dari itu, masih ada kesempatan untuk bisa daftar sebagai BLT Subsidi Gaji tahap 6. Selain itu tahap 5 juga masih belum sepenuhnya cair kepada pekerja.

Berarti penyaluran BLT Subsidi Gaji senilai Rp 1 juta cair kepada penerima BLT Subsidi Gaji tahap 5 yang belum mencairkan dan kepada 1,6 juta pekerja tambahan yang diusulkan oleh BPJS Ketenagakerjaan.

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x