Kapan Badai Matahari Super Terjadi dan Benarkah Punya Pengaruh ke Kiamat Internet di Bumi?

- 14 September 2021, 13:27 WIB
Fenomena badai Matahari super dan ekstrem yang bisa bikin beberapa negara alami kiamat internet.
Fenomena badai Matahari super dan ekstrem yang bisa bikin beberapa negara alami kiamat internet. /PIXABAY/geralt

BERITA DIY - Dalam sebuah penelitian, badai Matahari super atau ekstrem akan sebabkan kiamat internet di Bumi, kapan terjadi dan bagaimana penjelasannya?

Penelitian badai Matahari itu dibawakan oleh Sanggetha Abdu Jyothi, asisten profesor di University of California, Irvine, dalam hasil penelitian yang bertajuk Solar Superstorms: Planning for an Internet Apocalypse.

Maksud Abdu Jyothi, kiamat internet adalah kematian jaringan internet hingga berbulan-bulan lamanya di sejumlah negara di Bumi.

Baca Juga: Apa Itu Hari Tanpa Bayangan Matahari? Fenomena Alam yang Akan Segera Terjadi di Indonesia, Ini Penjelasannya

Hal ini bisa terjadi karena badai Matahari yang ekstrem akan memasok solar wind dan jumlah dan kecepatan tertentu, dan ini bersifat merusak.

Adapun dalam pembentukan solar wind, lapisan Matahari bernama Korona yang memproduksinya dari dinamika semburan Matahari dan letusan di dalamnya.

Dalam keadaan normal, solar wind dapat ditepis oleh lapisan luar Bumi. Namun, jika terjadi badai Matahari ekstrem, partikel muatan proton dan elektron dalam jumlah besar bisa berdampak kepada infrastruktur jaringan internet.

Baca Juga: Cara Konfirmasi Arah Kiblat Saat Fenomena Matahari di Atas Kabah Terjadi Hari Ini dan Besok, 15-16 Juli 2021

Lantas, benarkah badai Matahari ekstrem dapat menyebabkan gangguan terhadap internet?

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x