Pendaftaran BPUM September Telah Ditutup, Ini Link Pengumuman dan Cara Cek Penerima BLT UMKM Rp1,2 Juta

- 14 September 2021, 08:16 WIB
ILUSTRASI - Simak link dan cara login untuk cek status penerima BPUM atau BLT UMKM Rp1,2 juta yang cair ke 500 ribu pelaku usaha mikro bulan September.
ILUSTRASI - Simak link dan cara login untuk cek status penerima BPUM atau BLT UMKM Rp1,2 juta yang cair ke 500 ribu pelaku usaha mikro bulan September. /ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah

BERITA DIY - Berikut informasi link pengumuman dan cara cek penerima BLT UMKM Rp1,2 juta, sebab pendaftaran BPUM bulan September telah ditutup di beberapa daerah. Kuota bantuan kepada pelaku usaha ini ditargetkan menyasar ke 500 ribu penerima baru.

Diskop UKM di tingkat Kabupaten atau Kota telah menutup pengajuan BLT UMKM bulan September, di antaranya Kabupaten Cilacap, Kabupaten Sidoarjo, Kabupaten Batang, Kota Depok, dan Provinsi DKI Jakarta.

Adapun Diskop UKM hanya bertindak sebagai perantara pengajuan BPUM bernilai Rp1,2 juta tersebut. Sementara, penetapan penerima tetap berdasarkan keputusan Kemenkop UKM pusat.

Baca Juga: Tak Dapat BPUM 2021 Penerima BLT UMKM Rp1,2 Juta? Ikut Wirausaha Muda Bank Mandiri, Total Hadiah Rp2,5 Miliar

Diketahui bahwa bantuan BLT UMKM dicairkan menyusul pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia. Banpres BPUM tahap 2 (versi Kemenkop UKM) menargetkan 3 juta pelaku usaha yang akan menerima sepanjang bulan Juli, Agustus, dan September.

Terdapat beberapa kriteria penerima agar bantuan yang termasuk dalam program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) tersebut berjalan merata.

1. Pemilik usaha mikro berstatus sebagai WNI

2. Tidak sedang menerima KUR

3. Tidak terdaftar sebagai ASN, anggota Polri/TNI, pegawai BUMN/BUMD

Baca Juga: Golongan yang Lolos Jadi Penerima BLT UMKM Rp 1,2 Juta, BPUM September Cair ke 500 Ribu Usaha Mikro

Halaman:

Editor: Inayah Bastin Al Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x