Sejuta UMKM Dapat BLT Rp 1,2 Juta di Bulan Agustus, Cek Daftar Penyebab Tidak Jadi Penerima BPUM 2021

- 5 Agustus 2021, 04:30 WIB
BPUM akan disalurkan ke 1 juta UMKM.
BPUM akan disalurkan ke 1 juta UMKM. /Kolase tangkap layar eform.bri.co.id dan banpresbpum.id

BERITA DIY - Sejuta pelaku UMKM bulan Agustus ini akan mendapatkan BLT UMKM atau BPUM 2021. Dana Rp 1,2 juta telah disiapkan pemerintah untuk masing-masing UMKM di masa pandemi Covid-19.

Pencairan bantuan kali ini merupakn bagian dari penyaluran BPUM tahap 2 tahun 2021 yang menyasar tiga juta UMKM. Sebelumnya, pada Juli, sudah ada 1,5 juta UMKM yang menerima bansos Rp 1,2 juta.

Rencananya, pada September mendatang, akan ada 500 ribu UMKM yang bakal memperoleh BLT UMKM. Penyaluran uang bantuan melalui BRI dan BNI.

Baca Juga: Pernah Dapat BLT UMKM Rp 2,4 Juta Bisa Terima BPUM 2021 Rp 1,2 Juta? Cek Cara Pencairan Uang Bansos di Sini

Terdapat dua link yang bisa diakses untuk mengecek penerima BLT UMKM 2021. Caranya adalah:

- Masuk ke website eform.bri.co.id/bpum.

- Isi NIK KTP di kolom yang tersedia.

- Isi kolom kode verifikasi dengan tulisan huruf yang ada di sampingnya.

- Jika termasuk penerima BLT UMKM Rp 1,2 Juta, akan muncul pemberitahuan dan bisa lanjut ke laman reservasi pengambilan uang.

Halaman:

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x