Cairkan BPUM BRI Tahap 3 dengan Reservasi Antrean Online dan Cek Nama Penerima di eform.bri.co.id/bpum

- 26 Juli 2021, 12:00 WIB
Perhatikan! Cara mudah pencairan BPUM BRI tahap 3 dengan reservasi antrean online di eform.bri.co.id/bpum.
Perhatikan! Cara mudah pencairan BPUM BRI tahap 3 dengan reservasi antrean online di eform.bri.co.id/bpum. /BERITA DIY/Irsa Ardia

BERITA DIY - Bank BRI selaku bank penyalur BPUM Tahap 3 memberikan sebuah sistem baru yakni reservasi antrean online bagi penerima untuk pencairan BPUM Rp 1,2 juta. Cek penerima dan reservasi atau booking antrean online di link eform.bri.co.id/bpum.

BRI memperkenalkan sistem untuk pencairan BPUM bernama BPUM Reservation System. BPUM Reservation System merupakan sistem reservasi atau booking antrean dalam pencairan BPUM di kantor Bank BRI (Eform BRI).

Dengan demikian, kini Eform (eform.bri.co.id/bpum) tidak hanya digunakan sebagai sarana pengecekan penerima BPUM, namun juga sebagai akan memudahkan penerima dalam mencairkan BPUM Rp 1,2 juta.

Baca Juga: Daftar Bansos PPKM Level 4: Mulai Kartu Sembako, Bebas PPN Toko, Bantuan Subsidi Upah, hingga BPUM untuk UMKM

3 manfaat BPUM reservation System bagi penerima BPUM:

1. Membantu memilih UKO (Unit Kerja Operasional atau bank tempat pencairan) secara online, sehingga tidak perlu mencari UKO mana yang bisa melakukan pencairan BPUM.

2. Membantu mendapatkan kuota antrean secara online, sehingga tidak perlu datang secara fisik ke UKO untuk mengambil antrean.

3. Mengurangi kepadatan di UKO, sehongga penerima BPUM bisa dilayani dengan nyaman.
Dengan kepadatan di UKO yang berkurang, juga bisa memaksimalkan penerapan protokol kesehatan.

 

Sebelum melakukan reservasi anrean, pastikan terlebih dahulu NIK KTP lolos dan sah sebagai penerima BLT UMKM Rp 1,2 juta.

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x