Banpres BPUM Rp1,2 Juta Diumumkan di eform.bri.co.id dan banpresbpum.id, Ini Tanda Jika Lolos BLT UMKM

- 8 Juni 2021, 16:35 WIB
Tampilan halaman pengumuman NIK eKTP pelaku UMKM terdaftar sebagai penerima banpres bpum rp1,2 juta di eform.bri.co.id BRI.
Tampilan halaman pengumuman NIK eKTP pelaku UMKM terdaftar sebagai penerima banpres bpum rp1,2 juta di eform.bri.co.id BRI. /tangkap layar eform.bri.co.id

BERITA DIY - Daftar penerima Banpres BPUM atau BLT UMKM Rp1,2 juta diumumkan secara online dengan melakukan cek di link eform.bri.co.id dan banpresbpum.id menggunakan NIK eKTP pelaku UMKM yang terdaftar di database Kemenkop UKM.

Tanda lolos banpres BPUM Rp1,2 juta dapat diketahui pleh pelaku UMKM apabila NIK eKTP terdaftar di eform.bri.co.id milik BRI dan link banpresbpum.id yang difasilitasi oleh BNI untuk pengecekan bantuan.

Dalam laman pengecekan eform.bri.co.id akan muncul tulisan bahwa 'Nomor eKTP terdaftar sebagai penerima BPUM ... dengan nomor rekening ... untuk verifikasi dan pencairan hubungi kantor BRI terdekat membawa eKTP'.

Baca Juga: NIK KTP Tak Terdaftar di eform.bri.co.id Bisa Dapat Banpres BPUM Rp3,6 Juta, Caranya Cek Link BNI Ini

Adapun apabila UMKM gagal mendapatkan banpres BPUM Rp1,2 juta akan muncul tulisan jika nomor eKTP tidak terdaftar sebagai penerima BPUM.

Berikut ini adalah cara cek daftar penerima banpres BPUM Rp1,2 juta di eform.bri.co.id:

  1. Buka laman eform.bri.co.id.
  2. Masukkan Nomor Induk Kependudukan atau NIK eKTP.
  3. Masukkan kode verifikasi yang tertera.
  4. Klik proses inquiry untuk mengetahui bantuan cair atau tidak.
  5. Apabila halaman error, pelaku UMKM dapat refresh halaman atau mencoba ulang melakukan pengecekan nomor eKTP.

Pelaku UMKM dapat melakukan hal yang sama di laman banpresbpum.id milik BNI, sebagaimana berikut ini:

  1. Buka laman www.banpresbpum.id.
  2. Masukkan Nomor Induk Kependudukan atau NIK KTP
  3. Klik 'cari'.
  4. Akan muncul keterangan apakah pelaku UMKM mendapatkan bantuan atau tidak yang disalurkan melalui BNI.
  5. Apabila halaman error, lakukan refresh atau coba ulang.

Baca Juga: Cek Penerima Banpres BPUM UMKM Rp1,2 Juta di banpresbpum.id Jika NIK eKTP Tak Terdaftar di eform.bri.co.id

Banpres BPUM Rp1,2 juta kaan disalurkan kepada 12,8 juta UMKM untuk membantu ekonomi UMKM pasca pandemi covid-19 dan sebagai bantuan untuk mengembangkan usaha mikro yang dikelola.

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x