Kabar Duka, Kantor Staf Presiden Berduka Atas Meninggalnya Mantan Menteri Luar Negeri Mochtar Kusumaatmadja

- 6 Juni 2021, 13:46 WIB
Mantan Menteri Luar Negeri Mochtar Kusumaatmadja meninggal dunia pada Minggu 6 Juni 2021.
Mantan Menteri Luar Negeri Mochtar Kusumaatmadja meninggal dunia pada Minggu 6 Juni 2021. /(Instagram.com/@kantorstafpresidenri)/

BERITA DIY - Tanah Air kembali berduka. Mantan Menteri Luar Negeri Mochtar Kusumaatmadja meninggal dunia pada Minggu 6 Juni 2021.

Kabar duka tersebut disampaikan Kantor Staf Presiden (KSP) RI melalui akun Instagram @kantorstafpresidenri.

"Turut berduka cita yang mendalam atas wafatnya Mochtar Kusumaatmadja," tulis KSP.

Baca Juga: Kabar Duka Selimuti Tanah Air, Pelatih Timnas Indonesia Indra Sjafri Berduka atas Wafatnya Ibunda Ketua PSSI

Disebutkan, Mochtar mengemban tugas sebagai Menteri Luar Negeri RI selama dua periode di masa Presiden Kedua RI Soeharto.

Ia menjabat pada Kabinet Pembangunan III dan IV, yakni pada tahun 1978 hingga 1988.

Selain Menteri Luar Negeri, Mochtar juga pernah menjabat sebagai Menteri Kehakiman di era Orde Baru.

Baca Juga: Innalillahi! Lama Tak Terdengar Kabar, Ketum Demokrat AHY Sampaikan Kabar Duka Meninggalnya Wimar Witoelar

Tepatnya, pada Kabinet Pembangunan II Kabinet Pembangunan II atau tahun 1973 hingga 1978.

Halaman:

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x