Cara Mengembalikan File yang Terhapus di Recycle Bin

- 5 Mei 2021, 14:24 WIB
Ilustrasi laptop. Cara Mengembalikan File yang Terhapus di Recycle Bin
Ilustrasi laptop. Cara Mengembalikan File yang Terhapus di Recycle Bin /pixabay/Free-Photos

BERITA DIY – Berikut cara mengembalikan file yang terhapus di Recycle Bin. Recycle Bin merupakan tempat penyimpanan sementara untuk berkas-berkas yang telah dihapus melalui manajer berkas oleh pengguna, tetapi belum dihapus secara permanen dari sistem berkas.

Setiap data pada komputer yang telah dihapus tidak sepenuhnya telah hilang. Data tersebut pertama-tama akan disimpan di dalam tempat sampah, di mana nantinya dapat diambil kembali jika diperlukan.

Jadi bagi Anda yang telah tidak sengaja menghapus dokumen atau file di laptop maupun komputer tidak perlu panik, tinggal cari file tersebut di Recycle Bin pasti ada.

Baca Juga: AS Roma vs Manchester United: Prediksi, Head to Head, dan Jadwal Siaran Langsung di Liga Eropa 2021

Terus bagaimana cara mengembalikan file yang terhapus di Recycle Bin? Berikut cara mengembalikan file yang terhapus di Recycle Bin yang dikutip oleh Berita DIY dari berbagai sumber.

  • Klik tombol start dan temukan menu settings seperti yang ditunjukkan pada gambar di bawah.
  • Di dalam menu settings, klik Personalization > Themes. Pada halaman selanjutnya, carilah menu Desktop ikon settings di sebelah kanan layar.
  • Setalh itu, pastikan checkbox Recycle Bin dicentang, lalu klik Ok jika sudah. Dengan ini, ikon Recycle Bin sudah muncul di desktop Anda.

Baca Juga: Cara Dapat Diskon Token Listrik dari PLN Bulan Mei 2021

  • Untuk mengembalikan file-file atau folder yang sebelumnya terhapus, klik kanan pada namanya dan pilih
  • Anda juga bisa memilih lebih dari satu item menggunakan kombinasi tombol ctrl di keyboard dan klik kiri pada setiap nama file atau folder yang ingin dikembalikan.
  • Perlu diketahui file yang dihapus dari penyimpanan bisa saja terhapus dari Recycle Bin. Untuk menghindari hal tersebut, klik kanan di dalam Recycle Bin dan pilih Properties.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Malam Ini, 5 Mei 2021: Mulai Membaik, Al Masih Simpan Rahasia dari Andin

  • Kemudian centang checkbox yang ditunjuk pada gambar berikut agar komputer Anda selalu menunjukkan pertanyaan konfirmasi ketika file di Recycle Bin akan dihapus.
  • File Anda pun kembali kesemula di foleder yang sebelumnya terdapat file tersebut.

Itulah cara mengembalikan file yang terhapus di Recycle Bin.***

Editor: Adestu Arianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x