Hari Tanpa Bayangan Akan Terjadi di Seluruh Indonesia dalam Waktu yang Berbeda-Beda, Ini Jadwalnya

- 1 Maret 2021, 11:56 WIB
Hari Tanpa Bayangan Akan Terjadi di Seluruh Indonesia dalam Waktu yang Berbeda-Beda, Ini Jadwal Waktunya .
Hari Tanpa Bayangan Akan Terjadi di Seluruh Indonesia dalam Waktu yang Berbeda-Beda, Ini Jadwal Waktunya . /Pixabay/Bessi

BERITA DIY - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui laman resminya memberikan pengumuman akan terjadinya hari tanpa bayangan atau kulminasi utama di berbagai wilayah di Indonesia dalam tahun 2021 ini.

Kulminasi utama atau hari tanpa bayangan akan terjadi di berbagai daerah di Indonesia pada hari dan waktu yang berbeda-beda. Untuk waktunya sendiri, rata-rata akan terjadi pada pukul 11.00 WIB hingga 12.30 WIB.

Hari tanpa bayangan ini sebenarnya bukan fenomena baru. Hari tanpa bayangan sendiri merupakan fenomena tahunan, yang kalau di Indonesia bisa sampai dua kali terjadinya dalam waktu setahun.

Baca Juga: Indonesia Kembali Berduka! Juru Bicara Presiden Jokowi Fadjroel Rachman Sampaikan Kabar Artidjo Alkostar Wafat

Wilayah Indonesia yang berada di sekitar garis ekuator membuat fenomena hari tanpa bayangan sudah menjadi langganan, yakni setahun dua kali, dengan waktu terjadinya tidak jauh dari saat posisi matahari ada tepat di atas garis katulistiwa.

Secara garis besar hari tanpa bayangan atau kulminasi adalah fenomena saat posisi matahari tepat berada di titik paling tinggi di atas langit. Istilah kulminasi utama sendiri diberikan ketika deklinasi matahari sama dengan lintang pengamat, yakni posisi matahari berada tepat di atas kepala pengamat (titik zenit).

Kondisi di atas berakibat pada menghilangnya bayangan benda karena bayangan benda bertumpuk dengan benda yang memiliki bayangan itu sendiri.

Pengertian inilah yang kemudian membuat fenomena tersebut dinamakan atau dikenal dengan istilah hari tanpa bayangan.

Baca Juga: Pecinta Olahraga Futsal Harus Tahu! Sejarah Futsal dan Luas Lapangan Futsal

Halaman:

Editor: Adestu Arianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x