Profil Rustriningsih Eks Kader PDIP Berprestasi, Sering Dikaitkan dengan Ganjar Pranowo di Bursa Capres 2024

28 Mei 2021, 20:14 WIB
Profil Rustriningsih Eks Kader PDIP Berprestasi, Sering Dikaitkan dengan Ganjar Pranowo di Bursa Capres 2024 /Tangkapan layar Twitter @Rustriningsih

BERITA DIY - Soal elektabilitas Ganjar Pranowo di bursa nama Capres 2024 akhir-akhir ini menarik perhatian khalayak.

Nama Rustriningsih pun kerap disinggung kala membahas isu Ganjar Pranowo yang belum juga diusung partainya untuk Pilpres 2024.

Rustriningsih dan Ganjar Pranowo pernah berada di satu payung politik, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P).

Baca Juga: Profil Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron, Jadi Sorotan Usai Tampil di Mata Najwa

Namun sayang terhitung 2014, PDIP meminta Rustriningsih undur diri dari partai setelah ia secara resmi menyatakan dukungannya untuk Prabowo Subianto-Hatta Rajasa ketimbang Jokowi-Jusuf Kalla.

Pun saat PDIP kembali mengusung Jokowi-Ma’aruf Amin di Pilpres 2019, Rustriningsih tetap memberi dukungan pada rival PDIP, Prabowo-Sandiaga Uno.

Hal itu ia lakukan berdasar pada sikap politiknya. Rutriningsih kecewa lantaran dirinya tak diusung PDIP untuk maju di Pilgub Jateng tahun 2013. DPP PDIP malah mengajukan Ganjar Pranowo.

Baca Juga: Profil Arsjad Rasjid dan Anindya Bakrie, Pengusaha yang Siap Rebutkan Kursi Ketum KADIN

Akhirnya Rustriningsih pindah haluan ke partai lain hingga namanya makin lama tenggelam. Mundur ke belakang saat masa berjayanya Rustriningsih di PDIP, ia termasuk kader berprestasi.

Bahkan Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri kala itu saat di Jawa Tengah menyebut Rustiningsih sebagai srikandinya.

Editor: Iman Fakhrudin

Tags

Terkini

Terpopuler